Bekasi, [ MNRTV News ] Wali Kota Bekasi Tri Adhianto dan Wakil Wali Kota Bekasi Abdul Harris Bobihoe, didampingi para istri dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), menghadiri acara Halal Bihalal yang digelar oleh DPRD Kota Bekasi. Selasa (8/4/2025).
Kehadiran pimpinan daerah ini disambut langsung oleh Ketua DPRD Kota Bekasi, Sardi, beserta jajaran anggota dewan. Turut hadir pula para kepala perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi.
Dalam sambutannya, Wali Kota Tri Adhianto menekankan pentingnya menjaga tradisi Halal Bihalal sebagai bagian dari budaya bangsa, terutama dalam mempererat hubungan antar lembaga.
“Halal Bihalal telah menjadi tradisi dalam setiap perayaan Idulfitri. Selain sebagai ajang silaturahmi, ini juga menjadi momentum memperkuat sinergi antar unsur pemerintah,” ujar Tri Adhianto.
Ia juga menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah kepada seluruh masyarakat Kota Bekasi, serta permohonan maaf lahir dan batin.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Abdul Harris Bobihoe menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan kegiatan ini yang berlangsung dalam suasana sejuk dan penuh kebersamaan.
“Silaturahmi seperti ini harus terus kita rawat, baik di lingkungan pemerintahan maupun di masyarakat luas. Halal Bihalal bukan hanya budaya, tetapi juga sarana memperkuat persatuan,” kata Harris.
Ia menambahkan bahwa kegiatan tersebut juga menjadi kesempatan untuk melestarikan sajian khas daerah sebagai bagian dari identitas budaya Kota Bekasi.
Acara diakhiri dengan tausiah, doa bersama, dan saling bersalaman antar seluruh hadirin sebagai simbol kebersamaan dan keikhlasan.