Blitar, [ MNRTV News ] BRI Liga satu Persija Jakarta sukses membawa pulang tiga poin setelah mengalahkan Arema FC dengan skor tipis 2-1 dalam pertandingan pekan ke-9 BRI Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Soepriadi Blitar. Kemenangan ini mengangkat Macan Kemayoran ke peringkat 6 klasemen sementara dengan perolehan 15 poin dari 9 pertandingan. Sabtu (26/10/2024).
Laga berlangsung sengit sejak awal, dengan Arema FC menunjukkan ambisi untuk mengamankan poin di kandang. Peluang emas didapatkan Arema pada menit ke-19 melalui umpan Dedik Setiawan yang diarahkan kepada Dalberto, namun kiper Persija, Andritany Ardhiyasa, dengan sigap menghalau ancaman tersebut.
Tuan rumah harus rela tertinggal terlebih dahulu setelah Marko Simic berhasil mencetak gol pembuka bagi Persija pada menit ke-30, memanfaatkan kesalahan lini belakang Arema FC. Namun, di penghujung babak pertama, Arema menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat aksi Dalberto yang memanfaatkan bola muntah hasil tangkapan tak sempurna dari Andritany.
Babak kedua kembali diwarnai ketegangan. Persija akhirnya mencetak gol kemenangan pada menit ke-55 lewat tendangan Hanif Sjahbandi, yang tak mampu dihentikan oleh pertahanan Arema. Meski Arema berusaha keras menyamakan skor hingga menit-menit akhir, mereka gagal menembus rapatnya barisan pertahanan Persija.
Tambahan waktu lima menit diberikan oleh wasit, namun hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada gol tambahan yang tercipta. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Persija Jakarta tetap bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini menjadi momentum penting bagi Persija untuk terus bersaing di papan atas klasemen. Dengan performa yang konsisten, Macan Kemayoran optimis dapat melanjutkan tren positif di laga-laga mendatang.
Persija Jakarta adalah salah satu klub sepak bola tertua dan paling sukses di Indonesia. Dikenal dengan julukan Macan Kemayoran, Persija memiliki sejarah panjang di kancah sepak bola nasional dengan berbagai pencapaian membanggakan. Persija selalu berkomitmen memberikan yang terbaik untuk penggemar
Kus