Tangerang, [ MNRTV News ] Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota (Wakapolresta) Tangerang, AKBP Cristian Aer, S.I.K., M.H., memimpin apel pagi yang diikuti oleh pejabat utama (PJU) dan seluruh personel Polresta Tangerang, Senin (28/4/2025) di halaman Mapolresta Tangerang.
Apel pagi ini digelar untuk menegaskan kembali pentingnya kedisiplinan, kesiapsiagaan, serta memperkuat semangat pengabdian kepada masyarakat.
Dalam amanatnya, AKBP Cristian Aer mengingatkan bahwa kehadiran tepat waktu dalam apel merupakan cerminan tanggung jawab dan profesionalisme sebagai anggota Polri.
“Apel pagi adalah refleksi dari komitmen kita dalam melayani masyarakat. Disiplin dalam kehadiran menjadi bukti kesiapan kita dalam menjalankan tugas,” ujarnya.
Selain menyoroti kedisiplinan, AKBP Cristian Aer juga memberikan perhatian serius terhadap upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di lingkungan internal Polresta Tangerang. Ia menegaskan bahwa tidak ada toleransi bagi anggota yang terlibat narkoba.
“Kita semua harus peduli. Jangan biarkan ada satu pun anggota yang terlibat narkoba. Ini tanggung jawab kita bersama untuk menjaga kehormatan institusi,” tegasnya.
Sebagai langkah konkret, Polresta Tangerang akan memperketat pengawasan internal, termasuk dengan pelaksanaan pemeriksaan urin secara rutin.
“Pemeriksaan urin akan menjadi langkah preventif untuk memastikan seluruh anggota bebas dari penyalahgunaan narkoba,” imbuh Wakapolresta.
Wakapolresta juga berpesan kepada seluruh personel untuk terus menjaga integritas, moralitas, serta berfokus pada tugas pokok sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Apel pagi berlangsung lancar dan penuh semangat, mencerminkan komitmen Polresta Tangerang dalam memberikan pelayanan yang profesional, aman, dan terpercaya kepada masyarakat.