Jakarta, [ MNRTV News ] Ketua Umum PW Fast Respon, Agus Rugiarto, S.H., M.Hum., menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) serta Menteri Imigrasi dan Perlindungan Aparatur Sipil Negara (Imipas) atas dukungan yang telah diberikan dalam pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) PW Fast Respon yang berlangsung pada 23–25 April 2025.
Dalam pernyataannya, Agus Rugiarto menyebut bahwa dukungan dari berbagai pihak sangat berperan penting dalam kelancaran dan keberhasilan kegiatan diklat tersebut.
Ia juga memberikan penghargaan khusus kepada sejumlah unit kerja di lingkungan Polri yang turut memberikan kontribusi nyata, antara lain:
1. Baintelkam Polri
2. Bareskrim Polri
3. Korlantas Polri

Selain itu, Ketua Umum turut menyampaikan terima kasih kepada Menteri Imipas yang telah berkenan memberikan materi dan masukan dalam sesi pelatihan. Dukungan tersebut dinilai sangat strategis dalam pengembangan kompetensi para peserta, khususnya dalam program Jurnalis Fast Respon Counter Opini Polri.
“Terima kasih sebesar-besarnya kami sampaikan kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan Diklat PW Fast Respon. Sinergi ini merupakan bentuk komitmen bersama dalam menciptakan jurnalis yang profesional, solid, dan berintegritas tinggi dalam mendukung institusi Polri,” ujar Agus Rugiarto.
Kegiatan diklat ini menjadi bagian dari upaya strategis PW Fast Respon dalam membekali para jurnalis dengan kemampuan kritis dan konstruktif dalam membangun opini publik yang sehat, terutama dalam konteks pemberitaan terkait institusi kepolisian.
Dengan adanya kolaborasi yang erat antara PW Fast Respon, Polri, serta Kementerian Imipas, diharapkan terbentuk ekosistem media yang tidak hanya informatif dan edukatif, tetapi juga mampu memperkuat kepercayaan publik terhadap penegakan hukum dan perlindungan aparatur negara di Indonesia.