MNRTV NEWS, Bekasi – Pemerintah Kota Bekasi menyelenggarakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 pada Jumat (2/5) di Plaza Pemerintah Kota Bekasi.
Acara yang berlangsung dengan khidmat ini dihadiri oleh unsur Forkopimda, para kepala perangkat daerah, guru, serta siswa dari berbagai jenjang pendidikan.
Menarik perhatian dalam upacara tersebut adalah penampilan Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, yang mengenakan pakaian adat Lampung bersama sang istri.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Bekasi tampil mengenakan busana adat Betawi dan peci khas Gorontalo, didampingi istri dengan busana serupa, menunjukkan kebersamaan dalam merayakan keberagaman budaya Nusantara.
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota memberikan mandat kepada Wakil Wali Kota untuk menjadi inspektur upacara sekaligus menyampaikan amanat kepada seluruh peserta.
“Pendidikan adalah pilar utama dalam membentuk generasi unggul. Peringatan Hardiknas menjadi momentum strategis untuk memperkuat komitmen kita terhadap pemerataan dan peningkatan kualitas pendidikan,” ujar Wakil Wali Kota dalam sambutannya.
Ia juga menegaskan pentingnya sosialisasi menyeluruh terkait Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB), agar tidak ada anak di Kota Bekasi yang terhambat akses pendidikannya karena keterbatasan informasi atau kendala teknis.
“Pemerintah harus hadir memastikan setiap anak mendapatkan hak pendidikan yang layak,” imbuhnya.
Sebagai bagian dari langkah konkret, Pemkot Bekasi juga menggelar penandatanganan Fakta Integritas untuk pelaksanaan SPMB Tahun 2025. Dokumen tersebut ditandatangani oleh pejabat Dinas Pendidikan dan perwakilan sekolah sebagai bentuk komitmen terhadap proses seleksi yang bersih, transparan, dan adil.
Rangkaian acara kemudian dilanjutkan dengan pertunjukan seni kolosal dari Dinas Pendidikan Kota Bekasi. Pertunjukan ini mengangkat tema kebudayaan dan semangat nasionalisme melalui tarian, musik, dan narasi edukatif yang memukau.
Dengan semangat Hardiknas, Pemerintah Kota Bekasi menegaskan keseriusannya dalam membangun sistem pendidikan yang inklusif dan berkualitas, serta mendorong kreativitas generasi muda untuk menyongsong masa depan Indonesia yang lebih gemilang.