Cirebon, [ MNRTV News ] Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., meresmikan bangunan baru Pondok Al Inaaroh Al Hikam di lingkungan Buntet Pesantren, Cirebon, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025).
Pondok yang diresmikan tersebut terdiri atas tiga lantai, dengan fasilitas 30 kamar santri putra, 18 kamar mandi, dua ruang belajar, serta sebuah aula terbuka yang dirancang untuk mendukung kegiatan pendidikan dan keagamaan.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolri juga bersilaturahmi dengan para tokoh agama, Dewan Sepuh, serta pengurus Yayasan Lembaga Islam di wilayah Cirebon. Silaturahmi ini dilanjutkan dengan doa Munajat Khusus yang dipimpin oleh para kiai dan ulama, sebagai bentuk ikhtiar spiritual untuk kebaikan bangsa dan institusi Polri.
“Silaturahmi dengan para ulama dan tokoh agama merupakan bagian penting dari membangun sinergi antara kepolisian dan masyarakat, khususnya kalangan pesantren,” ujar Jenderal Listyo Sigit dalam sambutannya.
Acara turut dihadiri oleh Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi, Bupati Cirebon Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag., jajaran pejabat utama (PJU) Mabes Polri, serta Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si., M.M.
Usai peresmian dan doa bersama, Kapolri beserta rombongan melakukan peninjauan langsung ke dalam bangunan pondok yang akan segera digunakan oleh para santri sebagai tempat tinggal dan pusat pembelajaran.
Peresmian ini menjadi simbol kuat dukungan negara terhadap pendidikan berbasis pesantren serta wujud nyata sinergitas antara Polri dan institusi keagamaan dalam menjaga harmoni sosial dan keamanan nasional.