Tabanan, [ MNRTV News ] Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Tabanan ikuti kegiatan penguatan yang diadakan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Bali, Selasa (07/01).
Mengambil tempat di Rumah Penyimpanan Barang Sitaan Negara (Rupbasan) Denpasar kegiatan ini dimaksudkan dalam upaya meningkatkan sinergitas di masa transisi.
Pada kegiatan ini Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas), Putu Murdiana memberikan pengarahan dan penguatan dalam rangka masa transisi menuju pelayanan dan pengelolaan orgnaisasi yang lebih optimal.
Selain Aparatur Sipil Negara (ASN) Rupbasan, kegiatan ini dihadiri pula oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dari wilayah Badung, Denpasar, Tabanan dan Gianyar.
Kadivpas menekankan pentingnya kolaborasi, integritas, dan profesionalisme dalam menghadapi tantangan di masa transisi, termasuk adaptasi terhadap perubahan regulasi dan sistem kerja yang lebih modern.
“Masa transisi adalah momen penting untuk beradaptasi dan meningkatkan kualitas pelayanan. Saya berharap seluruh pegawai dan jajaran UPT Pemasyarakatan dapat terus menjaga sinergi, integritas, dan profesionalisme,” ucap Putu.
Menanggapi pernyataan Kadivpas, Muhamad Kameily selaku Kalapas Tabanan mengungkapkan bahwa dirinya beserta jajaran Lapas Tabanan siap untuk terlibat dalam proses transisi tersebut.
“Kami akan senantiasa beradaptasi dengan segala perubahan yang ada sesuai dengan arahan dari pimpinan. Di masa transisi ini memang kolaborasi merupakan hal yang sangat esensial dalam mewujudkan tujuan bersama,” jelasnya.