Bekasi, [ MNRTV News ] Posyandu Mawar 4 kelurahan Jatibening Baru mengadakan lomba balita untuk meriahkan HUT RI ke 79 di lakukan di halaman Posyandu Mawar 4 Jatibening Baru, Bekasi, Sabtu (10/08/2024).
Badru Tama, S.E., lurah Jatibening Baru mengatakan, untuk pemeriksaan kesehatan masyarakat, puskesmas agar bisa mengetahui apa yang dikeluhkan dan bisa di obati oleh dokter dan untuk balita kita supaya sehat tidak ada lagi stanting atau balita kurang gizi.
Terimakasih kepada pak RT 02 RW 04 dan kader Posyandu Mawar 4 yang mengadakan pemeriksaan dan lomba balita di kelurahan Jatibening ada 23 posyandu setelah bulan Agustus kita akan undang seluruh ketua posyandu untuk kita lombakan mana posyandu yang terbaik untuk kita jadikan Role model dan berperan aktif melayani masyarakat menjadi posyandu yang kita pilih dalam rangka kerja di kelurahan tahun depan.
Dr. Rini selaku Kepala Puskesmas Jatibening Baru menyampaikan, untuk kegiatan bulan Agustus di puskesmas setiap bulan ada bidan yang ke posyandu untuk mengikuti kegiatan Imunisasi Ibu Hamil dan pemberian vitamin A untuk bulan Februari – Agustus untuk bayi dan balita.
Posyandu ini untuk memberikan pelayanan kesehatan masyarakat kehadiran balita posyandu lebih meningkat setiap bulannya sehingga terpantau setiap balita tumbuh kembangnya. “Jjka ada keterlambatan dengan ada nya buku KIA harapannya bisa buat kontrol setiap melakukan giat di posyandu,” ungkapnya.
Ibu maey selaku Ketua Posyandu Mawar 4 menambahkan, giat pelayanan hari ini antara lain imunisasi, timbang berat badan, ukur tinggi badan, cek gula darah kemudian di lanjutkan giat lomba balita. Yakni, ada tengkurap, merangkak berjalan, menyebutkan anggota tubuh dan juga mewarnai.
Posyandu Mawar 4 sudah rutin dilakukan setiap bulan di Sabtu ke dua di giat Agustus menjalang hari kemerdekaan yang di ikuti 138 anak. Dan harapannya bagi orang tua yang punya balita wajib rutin datang ke posyandu guna untuk melihat perkembangan anak dan ke sehatannya dan kami ucapkan banyak terima kasih kepada panitia yang sudah menyukseskan acara lomba balita ini,” tutupnya. (Kusni).